Bagikan:

JAKARTA - Hujan diprakirakan akan turun di Jakarta Selatan (Jaksel) dan Jakarta Timur (Jaktim) pada Kamis 4 April siang hingga malam hari. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan turun dengan intensitas ringan.

Secara umum cuaca DKI Jakarta akan cerah berawan.

Dikutip dari situs resmi BMKG, cuaca Jakarta pada pagi hari akan berawan, kecuali Kepulauan Seribu yang akan turun hujan ringan. Kondisi tersebut akan berlanjut pada siang hari, kecuali Jaksel dan Jaktim yang diprakirakan akan hujan dengan intensitas ringan.

Hujan di Jaksel dan Jaktim akan berlanjut pada malam hari. Sementara empat wilayah lain akan berawan.

Suhu udara di Jakarta berada dalam rentang antara 25 hingga 321 derajat celsius, dengan tingkat kelembapan udara mencapai 75 hingga 100 persen.