Bagikan:

BOGOR - Tempat pemungutan suara (TPS) 033 Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang menjadi lokasi Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto mencoblos hingga pukul 08.30 WIB masih tertutup kabut tebal.

Apakah ini menjadi pertanda alam bagi kubu Paslon 02 di hari pencoblosan Pemilu Serentak pada 14 Februari ini?

Sementara itu, belum dapat diketahui pasti pukul berapa Prabowo akan mencoblos. Dari informasi, Prabowo dijadwalkan ke TPS sekitar pukul 08.00 WIB. Karena terkendala hujan Menteri Pertahanan itu belum hadir ke lokasi.

Dari pantauan VOI di lokasi, pada pukul 08.30 WIB kabut masih menyelimuti Desa Bojong Koneng, kediaman pribadi Prabowo di Hambalang. Sekitar lokasi pencoblosan juga masih diguyur hujan.

Kendati demikian, warga Desa Bojong Koneng satu per satu mulai berdatangan ke Lapangan GDR Curug untuk mencoblos. Nampak pula puluhan aparat dari TNI-Polri berjaga-jaga.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sempat menyinggung soal  "tanda alam" yang membuat dia optimistis Paslon nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka memenangi Pilpres 2024.

Airlangga menyebut tanda-tanda alam itu terlihat dari tahun diselenggarakannya pemilihan umum. Yaitu pada 2024, memuat dua angka yang baginya penting, yakni 2 dan 4.

Angka 2 itu merujuk pada nomor urut pasangan calon presiden dan wakil presiden yang diusung Partai Golkar. Sedangkan angka 4 ialah nomor urut Partai Golkar sebagai peserta Pemilu Serentak 2024.

Selain itu, Airlangga mengatakan bahwa tanda alam itu juga terlihat dari tanggal diselenggarakannya pemungutan suara Pemilu 2024. Yakni 14 Februari, di mana Februari merupakan bulan ke-2 dalam kalender Masehi.

"Tahun 2024 angkanya saja hanya ada dua nomor, tidak ada angka lain selain angka 2 dan 4. Jadi, memang sudah tanda-tanda alam. Jadi, pilih hanya nomor 2 dan nomor 4," kata Airlangga, dikutip dari siaran pers Partai Golkar di Jakarta, Selasa, 16 Januari.

Menko Perekonomian itu mengatakan, doa untuk Pemilu 2024 pun jelas, yaitu kemenangan untuk Partai Golkar dan pasangan calon Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

"Pemilu di bulan dua, bukan bulan-bulan yang lain, dan tanggalnya pun 14. Jadi, jelas, ya; tanda alam jelas, doanya jelas, dan khusus di NTT, kita sudah Natalan di sini," kata Airlangga.