JAKARTA - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo erkomitmen akan hidupkan kembali Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf).
Hal ini diungkapkan Ganjar Pranowo pada saat menyerap aspirasi generasi muda lewat diskusi DEMOKR(E)ASI yang digelar di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta Pusat, Senin 8 Januari.
"Dalam dialog tadi kita tanyakan, apakah kelembagaan memang perlu institusi khusus, jawabannya iya. Dan ini juga masukan dari banyak pihak agar dihidupkan kembali Badan Ekonomi Kreatif," kata Ganjar di Gedung Serbaguna Senayan, Jakarta Pusat, Senin 8 Januari.
Ganjar mengatakan, dirinya juga mendapatkan masukan dan aspirasi dari generasi muda soal ekonomi kreatif dalam dialog tersebut.
"Yang dicontohkan tadi ada mahasiswa kuliah di Korea Selatan ia menunjukkan bahwa ini bisa menghasilkan kekuatan ekonomi yang dahsyat, saya juga percaya itu karena saya bertemu dengan semua pelakunya," tambah Ganjar.
BACA JUGA:
Diketahui, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengubah sejumlah nama dalam Kabinet Indonesia Maju salah satunya Kementerian Pariwisata (Kemenpar) menjadi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
Dengan begitu, Badan Pariwisata Kreatif (Bekraf) yang semula merupakan lembaga non kementerian, kini melebur bersama Kementerian Pariwisata.