Bagikan:

JAKARTA - Sempat ramai soal penangkapan Saipul Jamil yang diduga terjerat kasus penyalahgunaan narkoba. Namun, bukannya berfokus pada kasus narkobanya, warganet bahkan Deddy Corbuzier justru fokus pada cara aparat kepolisian menangkap Saiful Jamil yang dikatakan kurang pantas.

Pedangdut Saipul Jamil ditangkap anggota kepolisian di jalur Transjakarta, Jelambar, Jakarta Barat pada Jumat, 5 Januari. Saat melakukan operasi penangkapan, Saipul bercerita jika ia mengira akan dirampok, karena melihat cara pihak kepolisian yang menggedor-gedor kaca dan berteriak sambil mengejar mobilnya.

Bahkan saat mobil hitam itu berhasil diberhentikan, Saipul sempat berteriak minta tolong karena merasa seperti akan dirampok, bahkan ia berteriak minta dibawa ke kantor polisi saja. Salah seorang saksi juga mengatakan jika Saipul Jamil sempat dicekik dan dipaksa masuk ke dalam mobil miliknya. Saat Saipul melihat ia dibawa ke kantor polisi, ia mengaku merasa lega dan percaya jika yang membawanya tersebut bukanlah rampok melainkan polisi.

Mantan suami Dewi Persik tersebut menjalani pemeriksaan narkoba berupa tes urin dan tes lab dengan hasil negatif mengkonsumsi narkoba. Setelah diusut, rupanya asistennya yang juga mengendarai mobil hitam tersebut yang positif mengkonsumsi narkoba.

Melihat kejadian ini, Deddy Corbuzier dalam unggahannya di akun instagram pribadinya mengatakan jika penangkapan ini dirasa kurang pantas, bahkan meminta oknum polisi yang ikut terlibat penangkapan untuk ikut dites urin juga. Deddy Corbuzier juga mengirimkan undangan terbuka kepada Divisi Humas Polri untuk hadir di podcast miliknya untuk memberikan klarifikasi. Terkait penangkapannya tersebut, Saipul Jamil pun sudah memberikan klarifikasinya.

Hingga berita video ini dirilis, Saipul Jamil masih berada di Mapolsek Tambora untuk menunggu hasil tes rambut. Semua yang dilakukan penegak hukum, harus sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku. Jika memang penangkapan Saipul Jamil sudah sesuai dengan aturannya, seperti yang ramai dibicarakan warganet, apakah penangkapan koruptor juga bisa dilakukan dengan hal yang sama? Simak videonya berikut ini.