Bagikan:

JAKARTA - Pasangan capres dan cawapres Koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka bakal menaiki mobil listrik menuju gedung KPU RI untuk menghadiri acara pengundian nomor peserta Pilpres 2024. 

Tim kampanye nasional (TKN) Prabowo-Gibran mengungkapkan, alasan capres dan cawapres menunggangi mobil listrik sebagai wujud komitmen melanjutkan program pembangunan Presiden Joko Widodo. 

"Kenapa naiknya bus listrik? Ini karena tentu komitmen dari pasangan kami untuk melanjutkan proses pembangunan dan perjuangan hilirisasi dan industrialisasi serta ekosistem green energy dan zero emission yang telah dicanangkan oleh pak Jokowi," ujar Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid di Jalan Cik Ditiro 56, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 14 November. 

"Karena mobil listrik ramah lingkungan, kita mengurangi emisi, supaya lingkungan sehat, karena mobil listrik di situ ada baterai, dan baterainya ke depan sedang dalam proses pembangunan di Indonesia," lanjutnya. 

Pengurus DPP Partai Golkar itu menjelaskan, pemerintah sedang membangun pabrik bernama IBC atau Indonesia Baterai Company, yaitu gabungan antara Pertamina dan industri baterai atas inisiatif Presiden Jokowi. 

"Tentunya, ini menjadi bagian yang tidak terpisahkan daripada hilirisasi, karena yang namanya baterai terbuat dari nikel, dan kita sama-sama ketahui pak Jokowi sangat kuat sekali komitmennya untuk menyetop ekspor nikel supaya diproses di dalam negeri, membangun smelter di dalam negeri dan ke depan akan diturunkan lagi jadi industri baterai. Semoga sukses ini adalah bentuk komitmen," jelas Nusron. 

Nusron lalu membeberkan soal rencana keberangkatan Prabowo-Gibran dari lokasi titik kumpul. Menurutnya, paslon dan petinggi parpol KIM akan berkumpul mulai pukul 16.30 WIB dan beranjak ba'da Maghrib. 

"Nanti bapak-bapak pimpinan partai diharapkan sudah kumpul di sini jam 16.30, kemudian pak cawapres akan datang ke sini sekitar jam 16.40-16.45, kemudian pak capresnya akan datang sekitar jam 17.00. kemudian masuk ke dalam ramah tamah sebentar, dan nanti akan berangkat dari sini sekitar jam 18.10-18.30 diharapkan sudah sampai ke KPU," kata Nusron.

Diketahui, Prabowo dan Gibran beserta ketua umum dan sekjen partai politik pendukung terlebih dulu berkumpul di Jalan Cik Ditiro 56, Jakarta Pusat untuk bersama-sama menghadiri proses pengundian nomor urut capres dan cawapres di KPU malam nanti.