Bagikan:

JAKARTA - Gempa bumi dengan magnitudo 6,6 mengguncang Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Kamis 2 November pagi.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan, gempa Kupang terjadi pada pukul 04.04 WIB.

Lokasi gempa Kupang berada pada koordinat 10.34 lintang selatan dan 123.76 bujur timur. Pusat gempa berada di darat 24 Km Kupang dengan kedalaman 10 kilometer.

"Guncangan gempa dirasakan di Kupang, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Rote, Waingapu, dan Alor," tulis BMKG di akun twitter.

Tidak ada peringatan potensi tsunami yang dikeluarkan BMKG akibat gempa ini. Selain itu sampai saat ini belum ada laporan kerusakan akibat gempa tersebut.