Bagikan:

JAKARTA - Adanya bonus demografi Indonesia yang akan mencapai puncaknya pada tahun 2030, diyakini Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan memberi Indonesia peluang besar mencapai Indonesia Emas 2045.

Demikian disampaikan Jokowi dalam ucapan Hari Sumpah Pemuda yang diunggah dalam media sosial Instagram @jokowi sebagaimana dipantau di Jakarta, Sabtu.

"Indonesia memiliki peluang besar dalam mencapai cita-cita Indonesia Emas 2045 berupa bonus demografi yang akan mencapai puncaknya pada tahun 2030-an. Saat itu penduduk usia produktif kita melimpah," ujar Jokowi.

Presiden mengatakan bahwa bangsa Indonesia dapat memanfaatkan peluang tersebut, di antaranya dengan dua strategi besar, yaitu mempersiapkan sumber daya manusia Indonesia dan melakukan hilirisasi industri.

Menurut Jokowi, dilansir ANTARA, Sabtu, 28 Oktober, sumber daya manusia dipersiapkan untuk memasuki pangsa kerja dengan produktif.

Sementara itu, sumber daya alam yang dimiliki harus bernilai tambah dan menyejahterakan rakyat.