Jaksa di KPK Berduka, Kepala Kejaksaan Negeri Sawahlunto Abdul Basir Meninggal Dunia
Ilustrasi (Irfan Meidianto/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Kabar duka datang dari Korps Adhiyaksa. Dimana Kepala Kejaksaan Negeri Sawahlunto, Sumatera Barat Abdul Basir meninggal dunia.

Kabar duka ini disampaikan oleh Persatuan Jaksa Indonesia (PJI) Perwakilan KPK. Almarhum merupakan mantan jaksa di KPK.

"Persatuan Jaksa Indonesia (PJI) Perwakilan KPK menyampaikan duka mendalam atas berpulangnya ke rahmatullah Sahabat kami Jaksa Abdul Basyir (Kajari Sawahlunto, Sumbar)," kata kata Ketua Persatuan Jaksa Indonesia (PJI) Cabang KPK kepada Budhi Sarumpaet wartawan dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 5 Februari.

Budhi mengatakan, Abdul Basyir merupakan sosok jaksa yang berprestasi, rendah hati dan ramah kepada siapa pun. 

Selama bertugas, dia kerap mengurusi berbagai kasus seperti kasus korupsi yang melibatkan Mantan Menteri Agama Suryadharma Ali, Mantan Ketua Umum PPP Romahurmuziy, dan kasus korupsi e-KTP.

"Insyallah, almarhum husnul khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan, ketabahan dan keikhlasan," pungkasnya.