Bagikan:

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengatakan ada temuan uang dalam operasi tangkap tangan (OTT) yang menjerat pejabat Badan SAR Nasional (Basarnas). Penemuan diduga terkait pengadaan barang dan jasa.

“Iya, ada (temuan uang, red),” kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri kepada wartawan dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 25 Juli.

Belum dirinci jumlah uang tersebut. Ali hanya mengatakan penyidik masih melakukan pendalaman terhadap pihak yang terjaring dalam operasi senyap.

“Mengenai jumlah tentu masih akan dikonfirmasi lebih dahulu kepada pihak-pihak yang ditangkap,” tegasnya.

KPK menggelar operasi senyap dengan menjaring sejumlah pihak. Di antaranya pejabat Basarnas dan pihak swasta.

Belum dirinci identitas mereka yang terjaring. Komisi antirasuah masih melakukan pemeriksaan dan mereka punya waktu 1x24 jam untuk mengumumkan tersangka dan modusnya.