JAKARTA - Sekjen PAN Eddy Soeparno menyinggung arah dukungan partainya terhadap calon presiden (capres) apabila koalisi besar jadi terwujud.
Menurutnya, penentuan capres bagi PAN tidak akan sulit, sebab di dua pilpres terakhir sudah mendukung Ketua Umun Gerindra Prabowo Subianto menjadi presiden.
Karena sudah berjalan bersama Gerindra selama 10 tahun terakhir, Eddy menyatakan tak sulit bagi PAN untuk langsung 'klik' dengan Prabowo di Pilpres 2024.
"Kebetulan PAN itu termasuk partai yang sudah dua kali mengusung Pak Prabowo di dalam pilpres. Bekerja sama dengan Pak Prabowo dengan Gerindra sudah cukup baik," ujar Eddy kepada wartawan, Kamis, 13 April, malam.
"Jadi ibaratnya kalau ada pembicaraan yang lebih intensif lagi dengan Gerindra, dengan Pak Prabowo ya kita ibaratnya PAN tinggal klik, begitu saja," sambungnya.
Eddy pun mengungkit pertemuan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dengan Prabowo di Kertanegara, Sabtu, 8 April, lalu. Dia mengungkapkan, pertemuan kedua ketum itu untuk melanjutkan apa yang selama ini telah dibangun dari pilpres-pilpres sebelumnya.
"Jadi ini salah satu penyebab kenapa PAN waktu itu hadir di tempatnya Pak Prabowo mengunjungi Gerindra. Untuk kita membangun kembali gagasan, membangun kembali pemikiran yang telah kita lakukan di pilpres 2014 dan 2019," katanya.