Bagikan:

JAKARTA - Tersangka Mario Dandy Satryo diketahui beralibi kepada saksi mengenai adiknya dilecehkan sehingga nekat menganiaya David Ozora.

Pengacara Mario, Dolfie Rompas, menyebut keterangan yang disampaikan kliennya bukanlah kebohongan. Sebab, anak dari Rafeal Alun Trisambodo itu hanya menuturkan informasi yang didengarnya dari Anastasia Pretya Amanda (APA).

"(Pelecehan ke adiknya itu) cerita dari APA. Itu keterangan dari klien kami Mario," ujad Dolfie saat dikonfirmasi, Senin, 13 Maret.

Adapun, APA merupakan mantan kekasih dari Mario. Keduanya mengakhiri jalinan percintaan pada Oktober 2022.

Mario beralasan David Ozora telah melecehkan adiknya sehingga terpaksa menganiayanya.

Alasan itu terungkap berdasarkan hasil rekonstruksi kasus penganiayaan David Ozora yang digelar di perumahan Green Permata Residence, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Jumat, 10 Maret.

Bermula saat saksi N meneriaki Mario dari atas balkon rumahnya karena melihat seseorang terkapar tak berdaya.

Kemudian, saksi N langsung turun dan menghampiri Mario. Ia lantas menegur dan memarahinya.

"Ketika saya lari dari balkon saya tunjuk pelaku saya bilang 'kamu ngapain di sini' saya pemilik rumah ini," ucap N menirukan perkataannya saat itu.

Bahkan, saat N mengetahui orang yang terkapar adalah David, ia langsung menanyakan alasan di balik aksi penganiayaan itu.

Saat itulah Mario berdalih bila David telah melecehkan adiknya. Notabennya adik yang dimaksud adalah AG.

"Saat saya tahu ini David saya tanya 'kamu ngapain teman anak saya' MDS jawab 'dia melecehkan adik saya tante’," kata N.