JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko membenarkan telah terjadi keributan di salah satu tempat hiburan malam di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.
Dia mengatakan kejadian itu pada Sabtu, 18 Februari, pukul 02.00 WIB. Saat ini kasusnya telah ditangani Polda Metro Jaya.
“Benar laporannya sudah diterima ke SPKT Polda Metro Jaya,” kata Trunoyudo dalam pesan singkat, Minggu, 19 Februari
Kejadian keributan di tempat hiburan malam di kawasan Gatot Subroto video viral di media sosial usai diunggah akun Instagram @MerekamJakarta.
BACA JUGA:
Dalam video itu, nampak kepolisian yang dibantu petugas keamanan tempat hiburan malam mencoba meredam kelompok yang tengah bersitegang.
Dalam video yang sama, terlihat juga sejumlah pria tampak merusak sebuah mobil hitam yang terpakir di areal tempat hiburan malam tersebut. Akibatnya, kaca depan mobil itu pecah dan spion serta pintu ikut penyok.
.