Bagikan:

GORONTALO - Pemerintah Provinsi (Pemrov) Gorontalo mengalokasikan dana Rp244.730.000 untuk perawatan Rumah Museum Nani Wartabone di Desa Bube Baru, Kecamatan Suwawa, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo.

Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer mengatakan, biaya itu nantinya juga sebagai upaya dari Pemrov Gotontalo menyediakan fasilitas pendukung tambahan di Rumah Museum Nani Wartabone.

"Kami ingin di tempat ini ke depan ada studio mini sebagai tempat pemutaran film perjuangan yang akan selalu diputar pada saat kunjungan di rumah museum ini," katanya di Gorontalo, Selasa, 24 Januari, disitat Antara.

Dia menjelaskan, Pemrov Gotontalo mengalokasikan besaran dana untuk pemeliharaan museum tersebut dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah tahun 2023.

Bupati Bone Bolango Hamim Pou menyampaikan, Rumah Museum Nani Wartabone merupakan monumen sejarah dan perjuangan masyarakat Gorontalo yang harus terus dirawat dan dijaga.

Kris Wartabone selaku wakil ahli waris Nani Wartabone menyampaikan bahwa keluarga sudah mengusulkan pemeliharaan Rumah Museum Nani Wartabone kepada pemerintah.

"Ini akan menjadi spirit untuk generasi berikutnya dalam menjaga dan membangun Gorontalo," kata Kris.