Bagikan:

JAKARTA - Ketua DPR RI Puan Maharani mengucapkan selamat memperingati Hari Ibu yang ke-94 kepada seluruh perempuan Indonesia. Menurutnya, peringatan Hari Ibu (PHI) yang jatuh setiap tanggal 22 Desember harus menjadi momentum untuk semakin memberdayakan perempuan demi mewujudkan Indonesia maju.

“Sekarang zaman sudah berubah, tantangan sudah berbeda, tetapi peran aktif perempuan tetap dibutuhkan untuk memajukan Indonesia,” ujar Puan dalam keterangannya, Kamis, 22 Desember.

Puan mengatakan, perempuan sejak awal merupakan bagian penting dan besar dari perjuangan kemerdekaan dan pembangunan Indonesia. Kata dia, meski era perjuangan kemerdekaan Indonesia sudah selesai, namun srikandi-srikandi bangsa hingga saat ini masih terus berjuang.

Oleh karena itu, Puan menilai, para ibu di Indonesia kini semakin dituntut untuk lebih berdikari. Perempuan Indonesia, harus semakin dilibatkan sebagai bagian penting dari gotong royong bangsa untuk mengatasi berbagai tantangan zaman.

“Insya Allah ketika perempuan Indonesia semakin berdaya maka semakin cepat Indonesia maju,” kata Puan.

Mantan Menko PMK itu pun berharap semua pihak dapat terus menghargai eksistensi perempuan sebagai seorang ibu. Sebab menurutnya, PHI merupakan perayaan terhadap peran ibu dalam keluarganya, baik untuk suami, anak-anak, maupun lingkungan sosialnya.

“Semua ibu itu istimewa, apapun status dan pilihannya. Apakah menjadi ibu rumah tangga, atau sebagai ibu bekerja. Apalagi di zaman yang kian modern ini, banyak perempuan yang menjalani peran ganda sebagai ibu rumah tangga sekaligus ibu bekerja,” kata Puan.

Meski tidak sempurna, tambah Puan, seorang perempuan akan berupaya memberikan dan melakukan yang terbaik dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya sebagai ibu.

“Semua ibu adalah perempuan berdedikasi. Sebab menjadi ibu adalah pekerjaan tanpa henti, dan harus selalu belajar setiap waktu. Ini bukan tugas yang mudah,” jelas Puan.

Untuk itu, Ketua DPP PDIP itu menyerukan pentingnya negara menjamin kesejahteraan bagi ibu. Mengingat tugas berat yang diemban seorang ibu dan juga demi lahirnya generasi-generasi unggul harapan bangsa.

“Karena generasi-generasi unggul ini lah yang akan memajukan Indonesia, mereka masa depan bangsa kita. Dan untuk menciptakan generasi unggul Indonesia, peran ibu sangatlah penting sehingga kesejahteraan para ibu harus terjamin,” pungkas Puan.