JAKARTA - Proses pembersihan lumpur imbas banjir yang melanda permukiman penduduk di Jalan Kebon Pala 2, RT 13/04, Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur akhirnya selesai dilakukan.
Petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur melakukan pembersihan lumpur dan banjir dengan mengerahkan 1 unit pompa portable dengan kapasitas 2500.
"Awal pengurasan air dilakukan sejak pukul 10.02 WIB. Kita kerahkan 5 orang petugas dan satu pompa portable ke lokasi banjir di kawasan Kebon Pala 2," kata Kasiop Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman saat dikonfirmasi VOI, Selasa, 11 Oktober.
BACA JUGA:
Kegiatan pembersihan pasca banjir itu dilakukan setelah petugas Gulkarmat menerima adanya permintaan dari pihak Kelurahan Kampung Melayu.
"Pembersihan pasca banjir selesai dilakukan sekitar pukul 15.18 WIB. Pembersihan dilakukan menggunakan alat 1 pompa portable menggunakan 12 selang, 1 cabang dan 2 nozzle. Pengerjaan sudah selesai," ujarnya.