KSAD: Kita Harus Bersatu Hadapi Ancaman Internal
Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman/ANTARA/Syaiful Hakim

Bagikan:

JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman mengingatkan seluruh komponen bangsa, termasuk para penyanyi dan musisi untuk senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.Dudung mengatakan hal itu menggelar kegiatan "Satria Indonesia" dalam rangka Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI, di Mabesad, Jakarta, Rabu, 17 Agustus.

Menurut Dudung, menjaga persatuan dan kesatuan bangsa merupakan salah satu upaya menghadapi ancaman internal.

"Bagaimana sekarang kita sudah modern, bagaimana kita menghadapi ancaman-ancaman internal, salah satunya adalah kita harus bersatu, sebagai yang kita katakan Indonesia adalah bangsa yang mulia saling menghormati dan saling menjaga adat yang kukuh dan penuh toleransi merawat perbedaan," kata Dudung dilansir ANTARA.

Dudung menyinggung soal perjuangan bangsa Indonesia dalam melawan penjajah. Dudung berharap dengan kegiatan ini dapat melahirkan kesatria-satria pembela negara.

"Hari ini mari kita bertekad yang tergabung oleh kita semua, founding father kita semua dulu memperjuangkan bangsa ini dengan bambu runcing, melawan penjajah walaupun dengan persenjataan yang tidak modern, tapi mereka sanggup untuk menghadapi penjajah," tutur Jenderal bintang empat ini.

Dalam kegiatan itu, KSAD juga meluncurkan lagu "Satria Indonesia" ciptaan penyanyi Tri Utami. Dudung pun bernyanyi dengan sejumlah musisi, seperti Purwacaraka, Tri Utami, Yuni Shara, Memes, Adie MS, Vina Panduwinata, dan Ita Purnamasari.

Dudung mengatakan "Satria Indonesia" dilatarbelakangi oleh niat tulus dari pemuda-pemuda Indonesia dalam mempertahankan NKRI.

"Hari ini kita menyelenggarakan suatu kegiatan 'Satria Indonesia'. 'Satria Indonesia' ini berawal dari cikal bakal sebuah ide para pemuda-pemuda, mahasiswa-mahasiswa kita yang berkreasi untuk mewujudkan suatu kegiatan yang intinya bahwa mereka dengan kebersamaan, dengan kebhinekaan, dengan persatuan kesatuan maka Indonesia akan semakin maju," papar mantan Pangkostrad ini.

Dudung langsung setuju ketika musisi Purwacaraka mendatanginya dan merencanakan menggelar kegiatan tersebut.

"Saya sampaikan ke Purwacaraka, saya bilang 'Pak, yang begini-begini ini saya paling suka'. Makanya saya tidak berpikir panjang, mari kita laksanakan, mari kita lakukan," ujarnya.

Sementara itu, Purwacaraka selaku inisiator Giat Satria Indonesia mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan yang murni netral, tidak berafiliasi, non-partisan dan tanpa sponsor.

"Terselenggara-nya acara ini semata-mata karena didorong rasa semangat kebersamaan dan rasa cinta kepada bangsa dan negara," ucapnya.