Bawa 21 Penumpang, Perahu Cepat SB Minsen Terbakar usai 30 Menit Bertolak dari Tarakan
Perahu motor cepat SB Minsen jurusan Tarakan-Kabupaten Tana Tidung terbakar di Tanjung Pas Payau, Tarakan. (Antara)

Bagikan:

TARAKAN - Perahu motor cepat SB Minsen terbakar setelah setengah jam bertolak dari Pelabuhan SDF di Tarakan, Kalimantan Utara, Senin 25 Juli, sekitar pukul 09.15 WITA.

Kepala Satuan Polair Polres Tarakan, Inspektur Polisi Satu Jamzani mengatakan polisi belum bisa memastikan penyebab kebakaran. Dia meminta agar menunggu penelusuran polisi.

Kapal jurusan Tarakan-Kabupaten Tana Tidung itu terbakar di sekitar Tanjung Pas Payau dekat Juwata, Tarakan.

Dalam video yang beredar, penumpang terlihat berhasil menyelamatkan diri berada di dekat pohon-pohon bakau yang berlumpur untuk menunggu datangnya pertolongan.

Kepala Dinas Perhubungan Kalimantan Utara, Ahmad Haerani, menyampaikan SB Minsen berkapasitas 21 penumpang.

"Kondisi penumpang selamat semua tidak ada korban jiwa.Saat ini, sementara dalam evakuasi," kata Haerani diditat Antara.

Pihak agen sudah menuju ke lokasi kecelakaan. Adapun penyebab kecelakaan masih belum dapat dipastikan dan masih menunggu hasil pemeriksaan dari agen.