JAKARTA - Tim Forensik RS Polri Kramat Jati telah mengidentifikasi tiga jenazah korban kecelakaan maut Jalan Raya Alternatif Transyogi Cibubur, Kelurahan Jatirangga, Kecamatan Jatisampurna, Bekasi.
Ketiga jenazah yang telah diidentifikasi tersebut bernama Suparno (51), Priyastini (50) dan Ardi Nurcahyanto (23). Ketiganya telah dibawa pihak keluarga dari rumah duka RSCM ke kediamannya masing - masing.
Kasubdit DVI Polri AKBP Nugroho Lelono mengatakan, tim forensik yang bertugas mengidentifikasi para korban kecelakaan berjumlah puluhan orang.
"Ada 50 orang gabungan dari Pusdokkes Polri dan RS Polri," katanya kepada wartawan, Selasa, 19 Juli, dini hari.
Saat ini, sebanyak 6 jenazah korban kecelakaan maut di Cibubur masih dilakukan proses identifikasi jenazah. Tim masih terus bekerja untuk mengungkap identitas para korban agar segera dijemput pihak keluarga.
BACA JUGA:
"Kepada pihak keluarga yang merasa kehilangam bisa melapor ke RS Polri khususnya ruang instalasi forensik. Ada Pos AM, nanti langsung ke pos AM," ujarnya.
AKBP Nugroho berharap keluarga korban dapat mendatangi RS Polri. Apabila ada keluarga yang merasa kehilangan keluarganya dapat membawa data seperti kartu keluarga (KK) atau data - data sidik jari di ijazah dan sebagainya.
Adapun tim forensik yang tergabung dalam proses identifikasi adalah Karo Dokpol dan Kabid DVI, Dr fauzi dan Brigjen Nyoman.