Anjasmara Diduga Hampir Jadi Korban Begal saat Bersepeda, Polisi Cek CCTV
Ilustrasi/Unsplash

Bagikan:

JAKARTA - Aktor Anjasmara Prasetya hampir menjadi korban begal ketika bersepeda di depan Universitas Atmajaya, Sudirman, Jakarta. Polisi bakal menelusuri identitas pelaku melalui rekaman kamera pengawas.

"Kami sedang mengecek CCTV untuk mencari identitas pelaku," ujar Kapolsek Setiabudi AKBP I Made Sutha kepada wartawan, Selasa, 20 Oktober.

Namun Sutha menyebut belum ada laporan resmi ke Polsek Setiabudi soal aksi percobaan pembegalan yang terjadi pada Senin, 19 Oktober. Nantinya, penyelidik akan berkoordinasi dengan Polres untuk memastikannya.

"Kami cek dulu apakah yang bersangkutan buat laporan di Polres. Tapi kita sudah buat timsus untuk ungkap kasus tersebut," kata dia.

Aksi percobaan pembegalan itu diketahui setelah putri Anjasmara, Amanda Annete mengunggah video di akun Instagramnya terkait kronologi kejadian itu.

Dalam video itu, Anjasmara menyebut jika merasa dipegang oleh pelaku yang mengendarai sepeda motor. Sadar akan menjadi korban kejahatan, Anjasmara pun melawan dengan berusaha memukul pelaku.

Namun upaya melawan itu justru membuatnya terjatuh dari sepeda. Pundak kiri Anjasmara terluka.