JAKARTA - Ratusan masyarakat Bali yang menamakan diri Pertalian Budaya Bali memberikan dukungan kepada Ketua DPD RI LaNyalla Mahmud Mattalitti untuk maju di Pilpres 2024.
Koordinator Deklarasi Anak Agung Ngurah Ketut Agung Astukaningrat dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Sabtu, menilai LaNyalla adalah sosok yang mampu membawa aspirasi masyarakat adat dan menjaga kelestarian budaya serta memperjuangkan raja-raja Nusantara yang telah memberi kontribusi dalam kemerdekaan Republik Indonesia.
"LaNyalla adalah sosok penjaga kelestarian budaya dan dekat dengan masyarakat adat," katanya.
BACA JUGA:
Hal itu lantaran LaNyalla dikenal berani menyampaikan kebenaran dan bersuara lantang membela hak-hak rakyat.
"Ini bisa di lihat kegaduhan soal big data penundaan pemilu, kartel minyak goreng, kenaikan harga BBM, dan kenaikan harga bahan pokok. Pak LaNyalla selalu terdepan menyuarakan kepentingan rakyat," ucapnya.
Selain itu, LaNyalla juga dianggap tokoh yang memiliki perhatian serius terhadap budaya di Indonesia..
LaNyalla disebut selalu hadir dan memberikan perhatian, bahkan bantuan kepada lembaga-lembaga adat dan kerajaan Nusantara.
"Pak LaNyalla selalu memberikan perhatian bagi lembaga-lembaga adat Nusantara sehingga menjadi dasar kami dalam mendukung LaNyalla dalam mencalonkan pada Pilpres 2024," tuturnya.
Selanjutnya, Pertalian Budaya Bali bakal membentuk simpul-simpul relawan yang akan terus mengampanyekan LaNyalla untuk dapat maju di kontestasi pilpres mendatang.
"Kami bakal turun langsung ke akar rumput untuk menyosialisasikan Pak LaNyalla sampai tujuan kami tercapai, menjadikan LaNyalla Presiden RI," katanya.