JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan kembali menambah pembangunan jalur sepeda di Jakarta. Anggarannya diperkirakan puluhan miliar rupiah.
"Jalur sepeda akan dibangun panjang sekali di 2022," kata Wagub DKI Jakarta Riza Patria memberi penjelasan soal rencana Anies, Selasa, 29 Maret.
Riza mengungkapkan anggaran pembangunan jalur sepeda berasal dari APBD DKI tahun ini. Namun, ia tak bisa memastikan besaran anggaran yang dialokasikan.
"Anggarannya saya lupa. Tapi, saya kira di atas Rp80 miliar lebih," ujar Riza.
Riza mengatakan Pemprov DKI berupaya melakukan penataan transportasi yang lebih baik dari pembangunan jalur sepeda. Sehingga, diharapkan akan lebih banyak masyarakat yang beralih moda dari kendaraan bermotor.
"Jalur sepeda ini akan kita tingkatkan setiap tahun akan. Kita terus tambah jumlahnya supaya memberi kesempatan pada pengguna sepeda untuk mempunyai jalur sendiri dan mendorong masyarakat juga menjadi sepeda sebagai alat rekreasi, alat olahraga, dan juga alat transportasi," jelasnya.
BACA JUGA:
Sebelumnya, Gubrenur DKI Anies Baswedan pernah menyebut pihaknya telah membangun jalur sepeda sejauh 97,77 kilometer selama menjabat. "Sebagai salah satu upaya mewujudkan Jakarta yang ramah bersepeda, Pemprov DKI Jakarta membangun 97,77 km jalur sepeda," kata Anies dikutip dari akun Instagram aniesbaswedan.
Anies menuturkan, jalur sepeda saat ini dibangun pada ruas jalan yang terhubung transportasi umum, terdampak ganjil-genap. Nantinya, jalur sepeda juga akan dibangun di kawasan wisata dan lokasi lainnya.
"Sedang dibangun desain jalur sepeda di wilayah Taman Semanggi. Proses jalur sepeda permanen di Jalan Sudirman-Thamrin dalam tahap final," ungkap dia.
Anies juga berambisi agar Pemprov DKI bisa membangun jalur sepeda sepanjang 500 kilometer hingga tahun 2030, serta menghubungkan Jakarta dengan kota di sekitarnya.