Dua Hari Dibuka, Pasien Isolasi Tower 4 Wisma Atlet Sudah Terisi 34 Persen
Ilustrasi/Wisma Atlet (DOK. Kementerian PUPR)

Bagikan:

JAKARTA - Tempat isolasi pasien COVID-19 di Tower 4 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta sudah dibuka sejak Senin, 21 September. Baru dua hari dibuka, keterpakaian tempat tidur isolasi sudah mencapai 34 persen.

Berdasarkan data Tim Komunikasi Publik Satgas Penanganan COVID-19, saat ini telah ada 527 pasien isolasi di dalam Tower 4 Flat Isolasi Mandiri. Mereka semua adalah pasien dengan kategori orang tanpa gejala (OTG).

"Masih tersedia 1.019 tempat tidur atau 65,92 persen, dari kapasitas total 1.546 tempat tidur untuk pasien OTG yang tak memiliki tempat untuk isolasi mandiri," tulis keterangan Tim Komunikasi Publik Satgas Penanganan COVID-19 pada Rabu, 23 September.

Sementara, saat ini keterpakaian tempat tidur di Tower 5 Wisma Atlet telah terisi 1.445 orang pasien OTG dari total kapasitas 1.570 tempat tidur. Pemakaian ini terhitung sejak dibukanya Tower 5 pada Jumat, 11 September lalu.

"Artinya, Tower 5 sudah terisi 92,03 persen dan masih tersedia 125 tempat tidur 7,97 persen," sebutnya.

Ada pun untuk Rumah Sakit Darurat (RSD) COVID-19 Wisma Atlet yang letaknya bersebelahan dengan Flat Isolasi Mandiri, total masih tersedia 480 tempat tidur. Rinciannya, ada 310 tempat tidur di Tower 6 dan 170 tempat tidur di Tower 7. 

Secara persentase, keterpakaian tempat tidur perawatan RSD Wisma Atlet yang terisi para pasien positif COVID-19 sudah mencapai 83,32 persen atau  2.398 tempat tidur, dari total 2.878 kapasitas.

Rinciannya, masih ada 310 tempat tidur di Tower 6 dari 1.300 kapasitas dengan keterpakaian 76,15 persen, serta masih ada 170 tempat tidur dari 1.578 kapasitas dengan keterpakaian 89,22 persen.