Bagikan:

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat menelepon Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi saat melakukan kunjungan kerja ke Temanggung, Jawa Tengah.

Dalam pembicaraannya, eks Gubernur DKI Jakarta itu sempat menanyakan mengapa impor bawang putih justru masuk di saat musim panen.

Momen ini terungkap dari unggahan akun Instagram resmi milik Presiden Jokowi pada Selasa, 14 Desember.

Dalam unggahan itu, Presiden Jokowi mengaku mendapat keluhan dari para petani bawang putih di Temanggung.

"Pak Menteri, ini saya sedang bersama para petani bawang putih di Temanggung," kata Jokowi seperti judul unggahan yang memperlihatkan Jokowi sedang menelpon.

"Keluhan mereka semuanya sama. Pada saat panen, impor bawang putih justru masuk. Keluhannya selalu itu," imbuhnya.

Setelah menyampaikan keluhan itu, Lutfi mengaku akan melakukan pengecekan. Dia akan mengirimkan tim ke lapangan untuk menindaklanjuti apa yang disampaikan para petani.

"Di balik telepon, Menteri Perdagangan memastikan akan mengirimkan tim untuk mengecek," tegas Jokowi.

Diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi juga sempat melakukan penanaman bawang merah bersama para petani. Hal ini dilakukannya ketika meninjau food estate atau lumbung pangan di Desa Bansari, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Bawang tersebut ditanam di lahan seluas 339 hektare dan nantinya para petani akan mendapat pendampingan dari Kementerian Pertanian. Tujuannya, agar produktivitas mereka makin meningkat dan petani mendapatkan keuntungan.