Buah Manis Kesabaran Arteta dan Permainan Cantik Xhaka
Miker Arteta (Twitter @Arsenal)

Bagikan:

LONDON - Granit Xhaka memberikan jaminan kepada Mikel Arteta dirinya akan tetap di Arsenal. Meski tidak secara langsung, hal tersebut ditunjukkan sang gelandang saat timnya mengalahkan Manchester United 2-0, Rabu, 1 Januari malam.

Xhaka dilaporkan telah menyetujui kepindahannya ke Hertha Berlin pada jendela transfer Januari. Masa depannya di Arsenal diragukan sejak dia bereaksi dengan marah saat digantikan pada laga melawan Crystal Palace (2-2) Oktober lalu.

Tetapi setelah kalah 1-2 dari Chelsea pada akhir pekan kemarin, Xhaka memulai 2020 dengan cara yang positif. Kinerjanya yang kuat membuat timnya menang atas Setan Merah pada hari Tahun Baru.

Selepas pertandingan, Arteta meyakinkan wartawan pemain berusia 27 tahun asal Swiss itu telah memberinya jaminan bahwa dia akan bertahan di Stadion Emirates.

"Ya, benar," kata Arteta, melansir BT Sport. Saya pikir dia akan tetap di sini. Saya sangat menyukainya. Jika kita membuatnya nyaman, dia bisa menjadi pemain yang luar biasa bagi kami."

Dalam pertandingan tersebut, gol pada babak pertama dari Nicolas Pepe dan Sokratis Papastathopoulos membantu Arteta meraih kemenangan pertamanya sejak mengambil posisi pelatih kepala dari Unai Emery. Dia pun memuji peningkatan kinerja timnya.

Arteta menjelaskan, masih banyak yang belum diperlihatkan para pemainnya lantaran mereka belum pada tingkat kebugaran yang dia harapkan.

"Segala sesuatu yang kami coba lakukan terhadap mereka bekerja sangat baik," kata Arteta.

"Saya pikir kami memiliki peluang yang cukup untuk membuat permainan lebih cepat dan di babak kedua kami tahu bahwa secara fisik kami akan turun: saat ini kami belum siap untuk mempertahankan tingkat intensitas itu hingga 90 menit," sambung mantan asisten pelatih Pep Guardiola di Manchester City.

Tapi lanjut Arteta, semangat, komitmen, dan keinginan yang dimainkan para pemainnya saat ini sangat hebat.

Sementara itu bek The Gunners David Luiz menggemakan komentar pelatihnya, dan mengindikasikan bahwa kedatangan Arteta telah mengubah semangat di kubu Arsenal.

"Kami harus jujur ​​dan rendah hati untuk mengakui: secara fisik kami belum siap," kata Luiz. "Kami menunjukkan itu di babak kedua melawan Chelsea, dan kami menunjukkannya (lagi) hari ini."

Mantan bek Chelsea menambahkan, Arsenal sedang dalam proses mengubah banyak hal. Mereka menyadari tidak dapat mengubah dari nol menjadi 10 dalam satu hari, satu pekan atau satu bulan.

"Mikel (Arteta) adalah pelatih hebat. Dia tahu sepak bola, dia adalah pemain hebat. Saya percaya pada filosofinya dan dia bisa meningkatkan setiap pemain, dan dalam hidup ketika Anda bahagia hasilnya bisa sangat berbeda."

"Jika kamu bekerja dengan bahagia, percaya apa yang kamu lakukan, itu sama sekali berbeda," pungkas dia.