KPK Gelar OTT di Riau, Siapa yang Ditangkap
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT). Kali ini, giat tersebut dilaksanakan di daerah Riau.
"Betul, KPK melaksanakan giat tangkap tangan di daerah Riau," kata Ketua KPK Firli Bahuri kepada wartawan, Selasa, 19 Oktober.
Dia belum memaparkan siapa saja pihak yang diamankan dalam operasi senyap tersebut. Hanya saja, Firli meminta masyarakat menunggu anak buahnya merampungkan pekerjaan di lapangan.
"KPK masih bekerja, penyelidik dan penyidik masih di lapangan. Beri kami waktu untuk bekerja mengumpulkan bukti-bukti dugaan tindak pidana korupsi," tegas eks Deputi Penindakan KPK itu.
Baca juga:
- MenPAN-RB Tjahjo Kumolo Dorong Polda Metro Jaya Bongkar Jaringan Calo CPNS
- Buka Data OTT KPK, Febri Diansyah Sindir Buzzer: Biar Paham dan Tidak Asal Klaim
- Kalau Mau Jadi Bupati/Walkot Butuh Biaya Rp30-100 Miliar, Bisa Jadi 'Dalih' untuk Korupsi
- Eks Kacab Bank Mandiri Bakar Buku Rekening Istri Pengusaha Yusuf Tyos Setelah OTT Nurdin Abdullah
Meski begitu, Firli memastikan akan menginformasikan operasi senyap tersebut. Apalagi, berdasarkan aturan perundangan KPK punya waktu 1x24 jam untuk mengumumkan status para pihak yang terjerat OTT dan kronologi dugaan korupsi yang dilakukan
"Nanti KPK pasti menyampaikan ke publik dan rekan-rekan media," pungkasnya.