Berkat NOEASY, Stray Kids Jadi Grup Million Seller Pertama dari JYP Entertainment

JAKARTA - Sebuah prestasi ditorehkan grup K-pop naungan JYP Entertainment, Stray Kids. Hari ini, 31 Agustus, mereka dinobatkan sebagai Million Seller karena album terbaru mereka terjual lebih dari 1,1 juta keping.

Stray Kids merilis album terbaru mereka NOEASY pada 23 Agustus lalu. Pada minggu pertama perilisan, sebanyak 641 ribu keping sudah terjual dan semakin bertambah hingga hari ini mencapai satu juta.

Tidak hanya itu, Stray Kids menjadi grup pertama dari JYP Entertainment yang memperoleh penjualan sebesar ini.

Sejak dirilis, album NOEASY mendapat berbagai apresiasi dari seluruh dunia. Trek utamanya, Thunderous menempati posisi nomor satu di iTunes Top Songs 52 negara, selain itu video musiknya sudah ditonton 51 juta di YouTube.

Kata #STRAYKIDSMILLIONSELLER langsung menempati trending topic media sosial. Para penggemar yang disebut STAY mengungkapkan rasa bahagia mereka atas prestasi Stray Kids yang baru empat tahun berkarier.

Stray Kids adalah grup naungan JYP yang debut di tahun 2017. Berawal dari survival show, Stray Kids yang beranggotakan delapan orang menelurkan karya pertama mereka berjudul Hellevator.

>