Lizzo Bakal Rilis Lagu Baru, Tampilkan Cardi B
JAKARTA - Penyanyi Lizzo akan kembali dengan single pertamanya dalam dua tahun berjudul Rumours.
Melalui akun Instagram-nya, Lizzo mengumumkan lagu baru tersebut dengan sebuah video di mana dia sedang menghubungi Cardi B.
“Ini dia orang yang akan menjadi duetnya. Ini Harry Styles,” kata Lizzo bercanda.
Cardi B menjawab dengan berkata, “Ada apa ini? Kenapa kamu menelepon sangat pagi? Ini jam sembilan pagi.”
Kemudian, Lizzo mengunggah foto artwork untuk lagu Rumours. Terlihat dirinya dan Cardi B tampil dengan kuku mereka yang panjang.
Baca juga:
Rumours menjadi rilisan terbaru Lizzo sejak dia merilis album Cuz I Love You di tahun 2019. Album ini mencetak berbagai hits, bahkan memenangkan Grammy untuk kategori Best Urban Contemporary Album.
Bulan lalu, dia mengatakan berada di studio bersama produser Mark Ronson untuk membuat sesuatu yang baru.
Seorang penggemar juga bertanya apakah Lizzo sedang membuat album dan dibalas secara sarkas oleh Lizzo. “Tentu tidak… Saya tidak membuat album. Saya tidak di studio. Ini bukan Mark Ronson.”
Sementara untuk Cardi B, lagu Rumours adalah kolaborasi terbarunya setelah Big Paper dengan DJ Khaled, Type S*** dengan Migos, dan Wild Side dengan Normani.
Rumours akan dirilis Jumat, 13 Agustus secara digital.