AC Milan dan Napoli Bersaing Perebutkan Rashford, Dortmund dan Juventus Menunggu
JAKARTA - AC Milan dan Napoli bersaing memperebutkan pemain depan Manchester United Marcus Rashford. Sementara, Borussia Dortmund dan Juventus hanya bisa menunggu meski berharap mendapatkan Rashford.
Milan berada di posisi terdepan menggaet Rashford. Terutama setelah adiknya yang bertindak sebagai agen, Dane Rashford, terbang ke Milan untuk melakukan negosiasi kepindahan pemain berusia 27 ini.
Dane sendiri merupakan direktur dari DN May Sports yang menaungi Rashford. Selain Dane, ada saudara yang lain, Dwayne, yang terlibat di agensi tersebut.
Pertemuan Dane dengan petinggi klub dilakukan setelah kepulangan Milan dari Arab Saudi. Tim di bawah pelatih anyar Sergio Conceicao sukses merengkuh Supercopa Italiana atau Piala Super Italia setelah di final mengalahkan rival satu kota Inter Milan 3-2.
Ini sekaligus mengukuhkan dominasi Milan atas Inter dalam Derby della Madonnina musim ini. Pada edisi pertama di Serie A Italia, Rossoneri mengungguli rivalnya 2-1.
Milan, menurut Football Italia, menunjukkan ketertarikan memboyong Rashford. Hanya, juara Liga Champions tujuh kali ini sesungguhnya merasa agak berat dengan gaji tinggi Rashford yang mencapai 350 ribu poundsterling atau sekira 7 miliar rupiah setiap pekan.
Namun Milan hanya akan meminjam Rashford. Dengan demikian, MU ikut menyokong gaji pemain berusia 27 ini sehingga mengurangi beban Milan.
Rencana perekrutan Rashford mendapat dukungan dari Zlatan Ibrahimovic yang merupakan senior advisor klub. Apalagi, Ibrahimovic sudah tahu kualitas Rashford karena pernah bermain bersama saat dirinya bermain di Premier League Inggris dengan berseragam Red Devils pada 2016 hingga 2018.
Meski sudah ada pembicaraan antara agen Rashford dan Milan, namun belum ada kepastian apakah sang pemain bakal membela klub tersebut.
Bahkan Napoli masih berpeluang merebut Rashford. Napoli memiliki modal bagus, yaitu striker Victor Osimhen yang diinginkan manajer MU Ruben Amorim. Bila tak mendapat dana besar membeli pemain, Amorim bisa menukar Osimhen dengan Rashford.
Osimhen sesungguhnya striker yang subur di Napoli. Namun pelatih Antonio Conte justru meminjamkan Osimhen ke Galatasaray. Conte justru lebih memilih mendatangkan Romelu Lukaku yang juga pernah membela MU.
Selain Lukaku ada gelandang Scott McTominay yang sesungguhnya bermain mengesankan bagi MU. Meski demikian, klub tetal melepas McTominay ke Napoli.
Baca juga:
- Membedah secara Teknis Pergantian Pelatih Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert Datang, Tantangan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Menanti
- Polisi Tangkap 5 Penambang Emas Ilegal di Nagan Raya Aceh, Ekskavator Disita
- Eks Penyidik KPK Sebut Pimpinan Era Firli Bahuri dkk Tak Berani Keluarkan Perintah Geledah Kantor PDIP
Klub lain yang menempatkan Rashford dalam daftar beli di antaranya Borussia Dortmund. Klub Bundesliga Jerman ini mengincar Rashford karena bakal ditinggalkan Donyell Malen yang justru akan ke Premier League untuk bergabung dengan Aston Villa.
Hanya, Dortmund kemungkinan masih berat dengan harga jual Rashford. Begitu pula Juventus yang mencari pendamping striker Dusan Vlahovic.
Namun Juve lebih tertarik meminjam pemain MU lainnya, Joshua Zirkzee ketimbang merekrut Rashford. Gaji tinggi pemain itu menjadi pertimbangan Bianconeri memboyong dia.