Keira Knightley Ogah Main Film Franchise, Kesal Direndahkan Terus

JAKARTA - Keira Knightley mengungkap alasan tidak mau mengerjakan film franchise di Hollywood. Populer sejak remaja, Knightley merasakan publisitas yang menjatuhkan kariernya.

Ia berakting dalam franchise pertama Pirates of the Caribbean bersama Johnny Depp dan Orlando Bloom ketika dia masih berusia 17 tahun.

Sukses dengan film pertamanya, Knightley tanpa henti berakting dalam film Pirates berikutnya seperti Curse of the Black Pearl, Dead Man’s Chest, dan At World’s End.

Knightley juga membintangi film Atonement dan Pride and Prejudice karya Joe Wright yang mengukir namanya melalui nominasi Oscar.

“Rasanya lucu ketika kalian punya sesuatu yang perlu dibuat dan menyakiti kalian dalam waktu bersamaan,” kata Knightley melansir The Times.

“Saya dilihat sebagai sampah karena mereka dan karena mereka melakukannya dengan baik, saya mendapat kesempatan untuk melakukan film yang membuat saya mendapat nominasi Oscar,” lanjutnya.

“Mereka adalah film tersukses yang saya pernah jadi bagian dan mereka alasan saya direndahkan secara publik, jadi posisi itu sangat membingungkan,” kata Knightley.

Ketika ditanya apakah dia akan bergabung dalam film franchise, Knightley mengatakan dia mungkin tidak akan memilih proyek franchise karena jam kerja yang tidak teratur.

“Waktu kerjanya sangat gila. Bertahun-tahun dalam hidup kalian,” tegas Knightley.

“Kalian tidak punya kontrol mengenai apa yang kalian buat, seberapa lama kalian membuatnya, apa yang kalian buat,” lanjutnya.

Keira Knightley terakhir kali berakting dalam film Silent Night pada tahun 2021.