300 Personel Brimob Mabes Polri Bantu Pengamanan Pilkada di Papua
JAYAPURA - Sebanyak 300 personel Brimob dari Mabes Polri, tiba di Jayapura untuk membantu pengamanan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) di wilayah Papua.
Kepala Biro Operasi Polda Papua Kombes I Ketut Gede Wijatmika menerangkan personel tersebut dibagi yakni ke Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Papua Pegunungan sebanyak 98 personel dari Resimen IV Pelopor di bawah pimpinan Iptu Agus Kuncara.
Mereka akan diberangkatkan menggunakan pesawat Trigana Air Service dengan nomor penerbangan IL-273
Kemudian Merauke, Kabupaten Merauke, Papua Selatan sebanyak 94 personel dari Resimen IV Pelopor yang dipimpin Danmen IV Paspor Kombes Ahmad Arief Sophian.
Baca juga:
- Rusia Kecam Pangkalan Baru AS di Polandia, Ungkit Lagi Ancaman Nuklir
- 11 Orang Ditangkap Kasus Robohnya Atap Stasiun Kereta Serbia yang Tewaskan Belasan Orang
- Kyiv Sebut Rusia Gunakan Rudal Balistik Antarbenua Serang Ukraina
- Rusia Serang Dnipro Ukraina di Tengah Pemadaman Listrik karena Peringatan Ancaman Serangan Udara
Sedangkan sisanya 108, akan ditempatkan di wilayah lainnya sesuai rencana tugas operasional, kata Kombes I Ketut Wijatmika.
Penempatan pasukan itu sebelumnya telah direncanakan dan seluruh personel dalam kondisi siap untuk ditempatkan di wilayah tugas masing-masing.
"Kehadiran personel Brimob dari Mabes Polri diharapkan dapat memperkuat pengamanan dan menciptakan situasi yang kondusif di Tanah Papua,” kata Kombes Ketut dilansir ANTARA, Kamis, 21 November.