NASA Akan Jalankan Misi Simulasi Mars Terakhir pada 1 November
JAKARTA – NASA telah membentuk kelompok baru untuk menjalani misi simulasi Mars terakhir. Kelompok ini terdiri dari empat kru sukarelawan yang tertarik untuk menjadi astronot selama 45 hari di ruang simulasi.
Empat kru yang terpilih adalah Obaid Alsuwaidi, Kristen Magas, Tiffany Snyder, dan Anderson Wilder. Keempat relawan ini akan masuk ke dalam fasilitas bernama Human Exploration Research Analog (HERA) di Johnson Space Center pada 1 November mendatang.
Selama berada di HERA, para ilmuwan akan mengamati apakah anggota kru dapat beradaptasi dengan selama terisolasi atau terkurung di ruang simulasi Mars. Pengamatan ini juga mencakup data kesehatan krunya dan kinerja mereka selama berada di lingkungan tertutup.
"Keempat relawan tersebut akan melakukan penelitian ilmiah dan tugas operasional selama misi simulasi mereka, termasuk memelihara udang, menanam sayuran, dan 'berjalan' di permukaan Mars menggunakan realitas virtual," kata NASA.
Baca juga:
Seluruh anggota kru akan melakukan 18 studi kesehatan untuk Program Penelitian Manusia. Kesehatan ini berkaitan dengan fisiologis, perilaku, hingga psikologis anggota kru. Melalui program ini, para peneliti akan membuat strategi untuk membantu astronot dalam menghadapi rintangan di Mars.
Untuk membuat simulasinya semakin nyata, NASA akan menunda komunikasi hingga lima menit saat kru baru mendekati lingkungan Mars. Hal ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana tindakan astronot saat menghadapi situasi komunikasi yang mati.
Pasalnya, di situasi nyata, komunikasi bisa terputus hingga 20 menit. Jika keempat kru telah melakukan simulasi pulang ke Bumi, para kru sudah bisa meninggalkan fasilitas seluas 650 kaki persegi itu pada 16 Desember.