Termasuk Budi Gunawan, Total 59 Orang Datangi Pembekalan Calon Menteri di Hambalang
JAKARTA - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan turut hadir pada acara pembekalan tugas calon menteri pemerintahan mendatang di kediaman Prabowo Subianto, Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu 16 Oktober.
Komandan Detasemen Pengawalan Khusus Menteri Pertahanan Letkol G. Borlak mengatakan, Budi Gunawan hadir pada rombongan terakhir sebelum Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.
"Tamu pertama sekali yang datang Pak Yusril. Pak Budi Gunawan hadir terakhir," ungkap Borlak Rabu 16 Oktober, disitat Antara.
Ia menyebutkan total tamu yang hadir pada agenda pembekalan tugas calon menteri ini sebanyak 59 orang.
"Iya itu saja. Saya tidak tahu ada yang belum datang atau tidak, saya tidak tahu. Saya belum tahu karena saya di sini enggak megang data yang masuk di atas," ujarnya.
Berdasarkan pantauan ANTARA, berdatangan sejumlah menteri pemerintahan Presiden Jokowi dan Wapres Maruf Amin yang tetap berada di kabinet pemerintahan mendatang, seperti Sri Mulyani, Airlangga Hartarto, Pratikno, Agus Harimurti Yudhoyono, Budi Arie Setiadi, Erick Thohir, dan Saifullah Yusuf.
Calon wakil presiden terpilih pada Pemilu 2024 Gibran Rakabuming Raka juga menghadiri acara tersebut.
Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subianto juga tampak hadir.
Baca juga:
- Puan: Pramono ke Kertanegara Untuk Sampaikan Pesan Megawati ke Prabowo
- Lebih Pilih Pramono-Rano di Pilgub Jakarta, Forkabi: Enggak Mau Kampung Saya Ada Trasferan dari Luar
- KPK Siap Buktikan Perbuatan Tersangka Dugaan Korupsi Akuisisi PT Jembatan Nusantara oleh ASDP
- Veronica Tan Calon Menteri Prabowo, Begini Respons Ahok
Sebelumnya, pada 14-15 Oktober, calon presiden terpilih pada Pemilu 2024 Prabowo Subianto di kediamannya, Jalan Kertanegara Jakarta, telah memanggil sejumlah menteri, calon menteri, calon wakil menteri, dan pejabat serta politisi, aktivis, pesohor, pengusaha, akademisi, dan profesional lainnya.
Pembekalan di Hambalang berlangsung tertutup. Pers hanya berada di luar gerbang masuk kediaman Prabowo dan menyaksikan kedatangan peserta pembekalan yang melintas masuk dengan masing-masing kendaraannya.
Pembekalan pada hari Rabu ini diikuti oleh sejumlah menteri dan calon menteri, sedangkan untuk calon wakil menteri dan pejabat lain yang akan masuk di jajaran kabinet mendatang, dijadwalkan pada hari Kamis 17 Oktober.
Lebih dari 100 orang terdiri atas menteri, calon menteri, dan pejabat serta politisi, termasuk staf dan petugas pengamanan yang hadir di kediaman Prabowo.