Inilah Nissan Armada Terbaru yang Bertransformasi Jadi Lebih Tangguh dan Canggih, Dijual Akhir Tahun Ini
JAKARTA - Nissan secara resmi telah memperkenalkan Patrol generasi terbaru untuk pasar Timur Tengah. Secara bersamaan, pabrikan ini juga meluncurkan generasi ketiga dari kembarannya yakni Armada bagi wilayah Amerika Serikat (AS).
Diposisikan dalam segmen SUV full-size, mobil ini mengalami transformasi yang signifikan dibandingkan sebelumnya dengan meningkatkan kenyamanan di jalan raya, teknologi mutakhir, dan tersedia dalam trim offroad bernama Pro-4X.
Melansir dari laman resmi Nissan USA, Kamis, 5 September, Armada terbaru menampilkan desain tangguh dengan ground clearance yang lebih tinggi dari sebelumnya.
Kemewahan dan tangguh menyatu pada sejumlah elemen seperti lampu belakang LED lebar, pelek 22 inci, dan atap two-tone sebagai opsional. Sama seperti Patrol, mobil ini dilengkapi dengan grill lebar yang menunjukkan sisi wibawanya.
Pabrikan yang berbasis di Yokohama, Jepang ini memperkenalkan kenyamanan premium di bagian interior dengan menghadirkan kursi depan pijat, ambient light 64 warna, serta tersedia layar ganda masing-masing berukuran 14,3 inci dengan konektivitas Google Built-In.
Kesan premium semakin kental dengan dihadirkannya sistem audio 12-speaker Klipsch ditambah dengan peningkatan ruang kargo di baris ketiga sebesar 24 persen serta peningkatan ruang kaki pada baris pertama dan ketiga.
Mobil ini juga memiliki fitur canggih yang dapat membantu pengemudi dengan sistem ProPilot Assist 2.13 yang terdiri dari beberapa fungsi, termasuk adaptive cruise control dan lane-keeping assist. Perangkat keselamatan Nissan Safety Shield 360 juga dihadirkan sebagai standar pada Armada generasi terbaru.
Baca juga:
Untuk pertama kalinya, Armada akan memakai mesin V6 3,5 liter twin-turbo dengan meninggalkan mesin V8. Performanya digabungkan dengan transmisi sembilan percepatan sebagai standar yang mengakomodir berkendara tangguh.
Nissan juga menghadirkan trim Pro-4X pada Armada terbaru yang berorientasi pada kemampuan offroad yang ditingkatkan. Ini dilengkapi dengan ban segala medan, skid plate bagian bawah, diferensial pengunci elektronik, dan Adaptive Electronic Air Suspension.
Nissan Armada generasi terbaru akan hadir dalam lima trim, seperti SV, SL, Pro-4X, Platinum, dan Platinum Reserve. Semuanya ditawarkan dalam penggerak roda belakang (RWD) maupun empat roda (4WD). Namun, trim Pro-4X hanya tersedia dalam 4WD. Harga dari SUV ini akan diumumkan mendekati masa penjualannya pada akhir tahun ini.