Menko Airlangga Hartarto Akui Tidak Tahu Dalang Judi Online Inisial 'T'
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengaku tidak mengetahui sosok berinisial 'T' yang disebut menjadi aktor dibalik praktik judi dalam jaringan (daring) atau online.
"Saya tidak tahu," kata Airlangga dijumpai di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu 31 Juli, disitat Antara.
Airlangga mengatakan, dirinya tidak hadir dalam rapat terbatas saat Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani menyampaikan nama tersebut di Istana Presiden.
Kepala BP2MI Benny Rhamdani pada acara Pengukuhan Kawan Pekerja Migran Indonesia wilayah Sumatera Utara di Medan, Selasa 23 Juli), menyebut sosok berinisial 'T' sebagai aktor pengendali praktik judi daring di Indonesia dari Kamboja dan juga praktik scamming daring.
Benny pada kesempatan itu mengatakan bahwa eksistensi aktor berinisial T tersebut sudah dia sampaikan dalam sebuah rapat terbatas di Istana Kepresidenan, di hadapan Presiden Joko Widodo, Panglima TNI, Kapolri dan sejumlah menteri beberapa waktu silam.
Baca juga:
- Mengintip Ruang Kerja Jokowi di Istana Kepresidenan IKN
- Dukung Capres Wanita, Selebritis Kulit Putih AS Kumpulkan Rp62 M untuk Kamala Lawan Trump
- Kremlin Nilai Travel Warning ke Rusia Bukti Keberpihakan Jepang ke Barat
- Soal Hakim PN Surabaya Vonis Bebas Ronald Tannur, Komisi III DPR Duga Ada 'Hengki Pengki'
Sementara Presiden Joko Widodo saat dikonfirmasi beberapa waktu lalu menyatakan tidak mengetahui sosok berinisial 'T' tersebut.
Jokowi meminta wartawan menanyakan hal tersebut kepada Benny Rhamdani yang pertama kali mengungkapkan adanya sosok berinisial 'T' tersebut.
"Ah nggak tahu. Tanyakan ke Pak Benny saja," ujar Jokowi singkat di sela kunjungan kerja di Batang, Jawa Tengah (Jateng), Jumat 26 Juli.