Asteroid Besar 2001FO32 Akan Melintas Minggu Ini
JAKARTA – Para astronom di seluruh dunia sedang mengamati langit pada pekan ini. Mereka memantau asteroid terbesar yang akan melintasi bumi selama 2021, diprediksi akan melintas dalam jarak terdekat dengan Bumi.
Asteroid tersebut dikenal sebagai 2001FO32, merupakan asteroid besar dan cepat. Ditemukan pada 2001, asteroid 2001FO32 diklasifikasikan ke dalam kategori “asteroid yang berpotensi membahayakan” planet Bumi.
Melansir Slashgear, meskipun akan melintas dekat, dalam skala kosmik jarak lintasannya cukup jauh. Asteroid tersebut akan melintas dengan jarak 1,25 juta mil dari Bumi. Sebagai gambaran, untuk menempuh jarak sejauh itu di planet Bumi, Anda harus mengelilingi dunia sebanyak 50 kali.
Paul Chodas dari badan astronomi Amerika Serikat, NASA mengatakan bahwa tidak ada mungkin asteroid akan mendekati Bumi dari jarak 1,25 juta mil. Dalam jarak sejauh itu, penduduk Bumi tidak perlu khawatir akan bertabrakan dengan planet ini.
Baca juga:
Asteroid 2001Fo32 memiliki lebar antara 1300 hingga 2230 kaki. Padahal sebelumnya, ketika para ilmuwan menemukan asteroid tersebut, mereka memperkirakan benda angkasa tersebut memiliki lebar sekitar 3000 kaki.
NASA akan memancarkan sinyal radar dari asteroid tersebut dengan menggunakan antena dari Deep Space Network untuk memahami ukuran dan rotasinya. Badan antariksa AS itu juga akan mengamati permukaan asteroid tersebut sekaligus melihat apakah benda angkasa tersebut memiliki satelit atau tidak.
Asteroid ini akan melaju dengan kecepatan sekitar 77.000 mil (sekitar 23.4649 km) per jam. Ini membuatnya lebih cepat dari asteroid lain yang melintasi bumi.
Asteroid akan melewati Bumi pada jarak yang sangat jauh, NASA mengatakan bahwa astronom amatir dengan peralatan yang tepat akan dapat melihatnya. NASA juga mengungkapkan bahwa astronom amatir dapat melihatnya jika menggunakan peralatan yang tepat.