Mampir ke Waffle House Usai Debat Pilpres, Biden: Sulit Berdebat dengan Pembohong
JAKARTA - Petahana Presiden AS Joe Biden mampir ke Waffle House di Atlanta, Georgia, Amerika Serikat, usai melakoni debat perdana Pilpres AS.
Dalam cuplikan video yang diunggah ABC News dan CBS News, tampak Biden ditemani istrinya Jill Biden masuk ke Waffle House dan disambut para pengunjung.
Biden menyapa sejumlah pelanggan, berbicara dengan karyawan, dan menjawab beberapa pertanyaan wartawan sebelum keluar.
Saat ditanya soal penampilan debat melawan capres Partai Republik Donald Trump, Biden menegaskan sudah melakukan yang terbaik di debat perdana.
“Menurutku kami melakukannya dengan baik,” kata Biden, Kamis, 28 Juni malam waktu setempat.
“Sulit untuk berdebat dengan pembohong,” kata Biden berbicara soal lawannya di panggung debat, Trump.
Biden mengutip analisis pemberitaan New York Times yang memaparkan Trump menyampaikan kesalahan informasi.
“Dia berbohong 26 kali,” sebutnya.
Baca juga:
Saat berada di Waffle House, Biden juga diajukan pertanyaan soal kondisinya usai tampil dalam debat yang dihelat di CNN Atlanta.
“Sakit tenggorokan,” kata Biden berjalan bersama istrinya. Orang-orang di Waffle House lantas memuji Biden.
“Great job.”