PAN Upayakan Anak Zulhas Jadi Cawagub Jakarta 2024

JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) terus mengupayakan nama kadernya, Zita Anjani, untuk menjadi calon wakil gubernur (cawagub) pada Pilkada Jakarta 2024. 

Diketahui, Zita merupakan anak dari Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan (Zulhas) yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Jakarta.

"Banyak kader PAN potensial untuk maju di pilkada Jakarta. Dan yang akan kita dorong adalah Zita Anjani," ujar Waketum PAN, Viva Yoga Mauladi, kepada wartawan, Senin, 27 Mei. 

Alasan PAN bertekad mengusung putri Zulhas sebagai cawagub adalah salah satunya memiliki pengalaman sebagai pimpinan DPRD Jakarta. Selain itu, Zita dianggap punya basis sosial dan dekat dengan masyarakat. 

"Dia juga perempuan, tentunya faktor gender perempuan ini berpengaruh terhadap elektabilitas," jelas Viva

Viva mengaku, PAN terus berkomunikasi dengan parpol lain untuk menghadapi Pilkada Jakarta. PAN, kata Viva, siap mengusung siapapun calon gubernurnya asalkan Zita Anjani dipilih sebagai wakilnya. 

"Kita akan mendorong Zita Anjani sebagai wakil gubernur. Nanti berpasangan dengan siapa, nanti kita lihat dinamika politiknya," kata Viva. 

Sementara dinamika di Partai Gerindra, dua keponakan Prabowo Subianto, Budisatrio Djiwandono dan Rahayu Saraswati Djojohadikusumo didorong maju sebagai cagub dalam Pilkada Jakarta 2024.

Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani mengatakan nama Budisatrio dan Rahayu Saraswati sudah disodorkan ke partai politik lainnya agar bisa diusung dalam Pilgub Jakarta.

"Ya nama-nama itu sudah kita sounding ke partai lain, tapi nanti pada waktunya kita akan umumkan," kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 22 Mei.