Wuling kok Masih Pakai Pengisian Daya GB/T pada Cloud EV? Ini Sebabnya
JAKARTA - Wuling resmi mengumumkan harga dari kendaraan listrik teranyarnya Cloud EV, sekaligus menambah rangkaian kendaraan ramah lingkungan Wuling yang dijual di Indonesia.
Perusahaan dari China ini menjual harga dari medium hatchback tersebut sebesar Rp398 juta On The Road DKI Jakarta. Banderol tersebut sudah termasuk insentif PPn dan lebih murah dari harga pre-bookingnya.
Meskipun demikian, Wuling masih mengadopsi pengisian daya khusus untuk kendaraan listriknya dengan GB/T pada Cloud EV atau sama seperti yang dipakai pada Air ev dan BinguoEV, bukan sistem yang umum digunakan di Indonesia yaitu CCS2 untuk DC dan Type 2 untuk AC.
Sales & Marketing Director Wuling Motors Indonesia Dian Asmahani, mengatakan pihaknya mempertahankan sistem pengisian GB/T karena ini merupakan platform yang digunakan perusahaan secara global, namun pihaknya tetap memberi kemudahan kepada pelanggan dengan menawarkan layanan home charging.
“Mengapa GB/T? Karena ini merupakan global platform kami. Tapi kami juga berkomitmen berikan kemudahan kepada pelanggan tidak hanya layanan home charging, melainkan juga public charging,” kata Dian saat menjawab pertanyaan media, Rabu, 15 Mei.
Baca juga:
Ia juga menambahkan, pihaknya akan memperluas layanan pengisian daya khusus GB/T sehingga pelanggan tidak perlu khawatir bila energi listrik pada mobil Wulingnya akan habis.
“Ketika membeli Air ev, Binguo dan Cloud EV konsumen sangat dimudahkan dengan ada pemasangan gratis home charging, biaya instalasi dan device gratis termasuk penambahan daya dan untuk pasang baru daya kita jg kerja sama dengan PLN,” tambah Dian.
Untuk pembelian Cloud EV, Wuling memberikan layanan berupa instalasi pengisian daya gratis 7 kW AC di rumah untuk mendukung proses pengisian daya di rumah yang lebih mudah dan efisien.
Lebih lanjut, biaya kepemilikan Cloud EV pun terjangkau yaitu Rp5,3 jutaan hingga 105.000 kilometer. Hal ini tentunya menjadi esensi pelayanan purna jual yang dirancang sesuai kebutuhan untuk semakin memaksimalkan kepuasan pelanggan Cloud EV. Biaya yang dibayarkan mencakup jasa serta pergantian suku cadang seperti oil reducer, filter AC, coolant dan minyak rem.