OCBC Datangkan David Foster hingga Jessie J dalam Konser Spesial

JAKARTA - PT Bank OCBC NISP akan menggelar konser privat, Premium Music Experience (PME) untuk para nasabah setia. Konser ini akan dihelat 14 Juni 2024 di ICE BSD, Tangerang, menghadirkan Jessie J hingga David Foster

Meski terbilang privat, konser ini memiliki jumlah penonton yang besar, mencapai 10 ribu orang.

"PME yang akan diadakan pada 14 Juni 2024 di ICE BSD mendatang berkapasitas lebih dari 10.000 penonton, diharapkan dapat menampung antusiasme nasabah lebih banyak lagi," kata National Network Head OCBC Jenny Hartanto dilansir dari ANTARA pada Jumat, 3 Mei.

Selain David Foster dan Jessie J, turut tampil pula Josh Groban, Brian McKnight, dan Katharine McPhee. Selain itu, penyanyi populer Indonesia yakni Afgan juga akan hadir meramaikan konser tersebut.

National Network Head OCBC Faren Indirawati Tjong menerangkan tiket konser privat PME 2024 bisa diperoleh nasabah OCBC baru maupun existing dengan top-up dana di tabungan maupun melalui opsi solusi investasi lainnya.

Skema yang dapat dipilih nasabah juga beragam, tidak hanya tabungan konvensional maupun tabungan syariah, tapi termasuk produk keuangan lainnya seperti tabungan berjangka (Taka), obligasi, bancasurrance, juga foreign exchange (Forex).

"Bahkan ada pilihan nominal yang sangat terjangkau, yakni tabungan per bulan mulai dari Rp500ribu saja, yang sangat cocok bagi generasi millennials dan Gen-Z," kata Faren.

Bagi nasabah yang telah mengambil skema program PME 2024, pihak bank OCBC akan melakukan pengecekan lebih lanjut setelah proses pembukaan produk selesai. Nasabah yang dinyatakan memenuhi kriteria akan mendapatkan undangan yang bisa ditukarkan dengan wristband yang harus dibawa ke lokasi pada acara konser privat nanti.

Pendaftaran untuk mendapatkan tiket PME 2024 telah dibuka dari tanggal 21 Maret sampai 7 Juni 2024.

Premium Music Experience sendiri telah diselenggarakan secara konsisten setiap tahun mulai 2018 dengan bertaburan artis papan atas kebanggaan Indonesia seperti Andien, Rossa, Afgan, Tulus, Ruth Sahanaya, Judika, Kahitna dan masih banyak lagi.

Kemudian, sejak tahun 2022 PME mulai naik kelas menghadirkan artis mancanegara, seperti Michael Learns To Rock (MLTR), dan Christian Bautista, David Foster, Peabo Bryson, Loren Allred, dan Michael Bolton.

Tahun sebelumnya, acara ini telah dihadiri oleh lebih dari 7000 penonton dari berbagai kota di Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Malang, Surabaya, Bali, Medan, Makassar, Banjarmasin, Palembang, Batam, dan lainnya.