PEVS 2024 Diramaikan Berbagai Program, Mulai Berkumpulnya para Komunitas hingga Sarat Acara Hiburan
JAKARTA - Gelaran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024 yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta, diramaikan oleh sejumlah kendaraan listrik dengan teknologi canggih. Tidak hanya itu, acara ini juga menjadi panggung bagi sejumlah komunitas dalam memperkenalkan kendaraan bebas emisi.
Pada hari kedua, kegiatan EV Riding dimulai dengan melakukan parade dengan motor listrik diikuti oleh komunitas seperti naikmotor.com dan Elders Electrico.
Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung, mengatakan pameran tersebut dihadirkan untuk semua pihak yang ingin mengetahui mengenai kendaraan listrik dengan menawarkan sejumlah program menarik.
“Kami berharap pameran ini dapat dimanfaatkan oleh semua peserta maupun pengunjung dengan sebaik-baiknya. Karena tujuannya adalah sebagai ajang promosi, edukasi, hiburan dan pertemuan bisnis guna mendukung perkembangan industri kendaraan listrik di Indonesia,” kata Marpaung dalam keterangan yang diterima, Kamis, 2 Mei.
Sementara itu, PEVS 2024 juga adakan kompetisi balap kayuh sepeda tanpa pedal atau Push Bike Race yang diikuti oleh anak-anak berusia 2-8 tahun. Kemudian, gelaran ini juga mengadakan Formula Student Show Off, EV Catwalk & Parade, Buyers Evening, dan hiburan live music.
Dilaksanakan di JIExpo, Kemayoran, gelaran ini menggunakan seluruh Hall A, B, dan C pada area lahan seluas 49.499 m2, meningkat dari tahun sebelumnya yang hanya 20.157 m2. Pameran ini diikuti oleh berbagai merek mobil dan motor listrik ternama, serta perusahaan produsen pendukung otomotif listrik ternama dari dalam dan luar negeri.
Baca juga:
Selain itu, tersedia fasilitas EV Parking Area, Medical Room, Nursery Room. EV Test Ride di area Hall C untuk pengunjung yang ingin melakukan Test Ride berbagai kendaraan listrik roda dua, dan EV Test Drive di kawasan outdoor JIExpo Kemayoran untuk pengunjung yang ingin melakukan Test Drive berbagai kendaraan listrik roda empat.
Sebagai tambahan informasi, harga tiket masuk (HTM) PEVS 2024 sebesar Rp50.000 pada hari kerja maupun akhir pekan. Tiket dapat dibeli secara daring melalui aplikasi PLN Mobile.
Selain daring, pengunjung dapat membeli tiket masuk secara langsung di lokasi PEVS 2024, area pintu masuk pameran. Acara ini menyiapkan beragam fasilitas publik yang esensial dan unik, khas dari ekosistem kendaraan listrik di antaranya, free shuttle bus elektrik dari dan ke titik kumpul di JIExpo.
Berbagai persembahan entertainment dipersiapkan khusus untuk pengunjung PEVS 2024. Dari kawasan outdoor JIExpo, Kemayoran, PEVS 2024 menyediakan panggung besar sebagai salah satu center area hiburan bagi seluruh pengunjung. Pertunjukkan dari area panggung, dilaksanakan mulai pukul 16.00 WIB dengan mempersembahkan lantunan musik. Pengunjung yang telah membeli tiket PEVS 2024, akan dapat menikmati hiburan ini secara gratis, karena sudah termasuk dalam HTM yang dibayarkan.