Tim SAR Cari Penumpang yang Jatuh dari KM Al Suldais
TERNATE - Kantor Pencarian dan Pertolongan Ternate, Maluku Utara (Malut) , menerima laporan satu orang penumpang Kapal rute Ternate-Sanana terjatuh.
Kepala Seksi Operasi Dan Siaga Basarnas Ternate, Bram Madya mengatakan setelah menerima laporan, SAR Ternate berkoordinasi dengan instansi terkait guna rencana pencarian terhadap korban.
Selanjutnya Pukul 11.00 WIT, Rescuer Basarnas Ternate dengan menggunakan RIB 04 bergerak menuju ke LKP untuk melakukan operasi pencarian terhadap korban bernama Hayun (37) warga Kota Ternate.
Kronologi kejadian, korban yang baru keluar dari kamar mandi sempat duduk di atas pagar pembatas. Saat itu korban terjatuh dari kapal.
Baca juga:
- Rektor Universitas Pancasila Pastikan Bakal Hadir Pemeriksaan di Polda Metro Besok
- Bawaslu Duga Pelanggaran Pencoblosan di Kuala Lumpur Libatkan Orang Luar Selain PPLN
- DKPP Beri Peringatan ke Hasyim Asy'ari Soal Kasus Rekrutmen KPU Nias Utara
- PDIP Tunggu Rekomendasi Timsus Ganjar-Mahfud untuk Gulirkan Hak Angket Kecurangan Pilpres
Selanjutnya saksi yang melihat kejadian tersebut berteriak dan melaporkan ke ruang Komando KM Al Sudais 21 dengan nakhoda Bustamin Baya.
KM Alsudais melakukan upaya pencarian dengan melakukan putaran sebanyak 7 kali pada titik jatuhnya korban, namun hasil nihil.