Dikira Boneka Ternyata Bule Perempuan Tewas, Diduga Jatuh dari Tebing Pantai Bingin Bali
BADUNG - Perempuan warga negara asing (WNA) yang belum diketahui identitasnya ditemukan tewas di Pantai Bingin, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.
"(Korban) WNA dan tidak ada identitas korban di TKP. (Kita) menerima informasi terkait adanya penemuan jenazah seorang wanita," kata Kapolsek Kuta Selatan Kompol Yusak Agustinus Sooai, Rabu, 24 Februari.
Dari keterangan saksi di lokasi, penemuan mayat ini diketahui sekitar pukul 06.30 WITA. Dari kejauhan saksi yang akan memancing melihat benda yang dikira boneka.
Baca juga:
- Buronan Interpol Asal Rusia yang Kabur Dibantu Kekasihnya Ditangkap di Vila Seminyak Bali
- Stafsus Edhy Prabowo Bersaksi di Sidang Suap Izin Ekspor Benur, Ungkap Arahan Eks Menteri KKP
- Perkuat Penindakan, KPK Lantik 11 Jaksa Penuntut Umum dari Kejagung
- Vaksinasi Guru Dimulai, Jokowi Harap Sekolah Bisa Dibuka di Tahun Ajaran Baru
Namun setelah didekati, ternyata seorang perempuan tergeletak dalam keadaan tak bernyawa. Kabar penemuan mayat perempuan ini diteruskan ke kepala lingkungan setempat dan Balawista.
"Korban mengalami patah tulang engkel kaki kanan. Indikasi korban meninggal dunia akibat terjatuh dari atas tebing Pantai Bingin pada saat berjalan-jalan di pinggir tebing," ujar Kompol Yusak.