TNI-Polri Pulihkan Situasi Keamanan di Sugapa Intan Jaya Pasca-Penyerangan KKB
JAYAPURA - Kapolres Intan Jaya AKBP Afrizal Asri mengatatakan aparat keamanan sedang berupaya memulihkan kamtibmas di wilayah Sugapa dan sekitarnya dari gangguan KKB.
Upaya itu dilakukan agar aktivitas masyarakat kembali normal termasuk penerbangan.
"TNI-Polri yang bertugas di Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah terus berupaya memberikan rasa aman dengan memulihkan kamtibmas," kata Kapolres Intan Jaya AKBP Afrizal Asri dikutip ANTARA, Rabu, 24 Januari.
Pihaknya sudah melakukan rapat koordinasi terkait pengamanan dan pengendalian situasi keamanan di Sugapa. Rapat koordinasi itu dilakukan untuk mempercepat pemulihan keamanan di Sugapa agar kembali kondusif.
Baca juga:
- Kritik Keras untuk Jokowi, Netralitas Pejabat Negara Jadi Kunci Pemilu Fair dan Demokratis
- Menhan Ingin Industri Pertahanan RI Mampu Produksi Kapal Perang Destroyer
- Kasus Naik Penyidikan, Polda Metro Bakal Periksa Lagi Aiman Witjaksono Jumat 26 Januari
- Berkas Perkara Firli Bahuri Rampung Dilengkapi, Polda Metro Limpahkan Lagi ke Kejati DKI
Saat ini situasi relatif aman dan rawan namun terkendali serta aktivitas masyarakat belum kembali normal.
"Mudah-mudahan Kamis (25/1) masyarakat dapat kembali beraktivitas seperti biasa," sambung Afrizal.
Sebelumnya penyerangan disertai penembakan itu dilakukan KKB sejak Jumat (19/1) dari segala arah.
Selain menyerang pos TNI-Polri, KKB juga melakukan pembakaran rumah warga.
"Saat ini kami masih melakukan pendalaman dengan mencari data dan informasi dari para saksi di lapangan," ujar AKBP Afrizal.