Ngefans Sheila On 7, Dodhy Kangen Band Terinspirasi Jadi Penulis Lagu Setelah Dengar Sephia
JAKARTA - Dodhy Hardiyanto alias Dodhy Kangen Band mengaku sebagai penggemar dari Sheila On 7, atau biasa disebut Sheila Gank.
Tumbuh dan besar di Bandar Lampung, Dodhy yang saat itu duduk di bangku SMA sudah mulai bermusik dan kerap ngeband dengan teman-temannya.
Namun, perkenalan Dodhy dengan Sheila On 7 mengubahnya dari anak SMA yang hanya hobi ngeband menjadi belajar untuk menulis lagu.
“Fokus buat lagu itu gara-gara Sheila On 7. Aku nggak ngikutin dari album pertamanya, aku ngikutin dari album kedua. Saat itu aku masih SMA,” ungkap Dodhy Kangen Band, melansir kanal YouTube Dewa Budjana, Rabu, 17 Januari.
Perkenalan Dodhy dengan Sheila On 7 membuatnya kelak menjadi penulis lagu untuk bandnya, Kangen Band. Adalah Sephia, hits dari album Kisah Klasik Untuk Masa Depan menjadi lagu yang membuatnya terpacu untuk menulis lagu sendiri.
“Waktu aku SMA itu, temanku kan banyak cewek-cewek tuh. Karena aku hobi ngeband, dia bilang 'Ada lagu baru nih, lu harus dengerin'. Akhirnya kita main ke rumah temanku yang cewek itu. Terus lagu Sheila On 7 itu diputar, yang Sephia, wah langsung,” tutur Dodhy.
“Pas sampai rumah, langsung ambil gitar dan bikin lirik,” lanjutnya.
Lewat lagu Sephia, Dodhy bahkan menulis Penantian Yang Tertunda, lagu dengan tema serupa, yaitu kekasih gelap atau simpanan.
Baca juga:
“Kukan selalu tetap menunggumu, walau sebagai simpanan,” Dodhy melantunkan penggalan lirik Penantian Yang Tertunda.
“Sephia kan juga simpanan kan, jadi aku ambil idenya. Aku dulu Sheila Gank banget,” imbuhnya.
Sebagai informasi, Penantian Yang Tertunda menjadi salah satu lagu dari album debut Kangen Band di tahun 2007, Tentang Aku, Kau & Dia.