Cara Mengubah Diri Menjadi Lebih Baik untuk Keharmonisan Hubungan

JAKARTA - Selama ini, Anda mungkin menginginkan pasangan menjadi seseorang yang lebih baik, lebih pengertian, dan bisa saja lebih romantis. Tapi, Anda sendiri lupa berkaca, apa Anda sudah jadi pasangan yang baik?

Agar hubungan jadi harmonis dan langgeng, tentu usaha bersama sangat dibutuhkan untuk mewujudkannya. Pasanganmu pun tetap akan senang bisa Anda selalu berusaha untuk jadi pribadi yang lebih baik.

Nah, berikut hal-hal yang bisa ditingkatkan dari dirimu untuk bisa jadi pasangan yang baik. 

Meluangkan waktu

Meluangkan waktu untuk satu sama lain di tengah kesibukan sangat penting dilakukan. Beri kejutan sederhana, misalnya menemaninya berkegiatan, menjemputnya pulang kerja, membuat masakan kesukaannya, mengajak kencan duluan, atau bisa juga sekedar ngobrol di telepon untuk berbagi kegiatan hari ini. Pasangan pasti senang lho diberi perhatian seperti ini. 

Memperbaiki komunikasi 

Banyak masalah yang bersumber dari pola komunikasi buruk. Padahal, dengan memperbaiki komunikasi, Anda dan pasangan bisa lebih jarang bertengkar. Meski ada perdebatan, semua bisa selesai dengan damai dan tanpa drama. Anda bisa menahan ego untuk bisa mengajak pasangan ngobrol dengan tenang saat ada masalah. Jadi tidak akan ada lagi ngambek-ngambekan karena hal sepele. 

Lebih sabar 

Untuk jadi pasangan yang baik, Anda juga bisa sekalian melatih kesabaran. Jaga nada bicara, jaga sikap, dan tidak mudah emosi meledak-ledak saat ada sesuatu yang mengganggu. Sebab, dengan Anda bisa lebih sabar, banyak masalah yang sebenarnya jadi lebih mudah diselesaikan. Anda jadi lebih tenang dan bisa mencerna setiap kejadian dengan kepala dingin. 

Memberi dukungan dan kepercayaan

Mendapatkan dukungan dari pasangan itu menyenangkan lho. Dukungan ini bisa apapun, misalnya saat pasangan sedang mencoba hobi baru atau berusaha mencapai karier yang sukses. Ini juga berlaku saat pasangan sedang butuh ‘me time’ misalnya ingin pergi atau liburan hanya dengan teman-teman, lalu Anda memberinya kebebasan tanpa curiga dan rasa was was takut pasangan berbohong. 

Menerima kekurangan dan kelebihan pasangan

Pastinya Anda juga mesti benar-benar menerima kekurangan dan kelebihan dari pasangan. Selama itu tidak melanggar prinsip dan bukan hal negatif, tidak ada salahnya untuk bisa beradaptasi dan berkompromi agar tidak perlu dibesar-besarkan dan selalu jadi sumber masalah. Dengan menerima segala sisi pasangan, hubungan kalian kemungkinan besar bisa langgeng jangka panjang.