Bupati Labuhanbatu Terjaring OTT KPK
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar operasi tangkap tangan (OTT) hari ini. Bupati Labuhanbatu, Sumatera Utara, Erik Adtrada Ritonga jadi salah satu yang ikut terjaring dalam giat penindakan ini.
“KPK telah melakukan giat tangkap tangan di wilayah kabupaten Labuhan Batu terhadap terduga penyelenggara negara yg diduga menerima pemberian hadiah atau suap,” kata Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron kepada wartawan dalam keterangan tertulisnya, Kamis, 11 Januari.
Sementara itu, Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri membenarkan penyelenggara negara yang ikut dibawa tim adalah Erik.
“Salah satunya Bupati Labuhanbatu,” kata Ali dalam keterangan terpisah.
Baca juga:
KPK belum memerinci soal tangkap tangan ini. Hanya disebutkan ada duit yang ditemukan.
Saat ini KPK punya waktu 1x24 jam untuk menentukan status pihak yang terjaring tangkap tangan. Pemeriksaan kini masih terus dilakukan.