Film The Eras Tour Milik Taylor Swift dalam Proses Nego Tayang di China

JAKARTA - Film konser Taylor Swift, The Eras Tour sudah tayang di berbagai negara, namun terungkap bahwa film ini baru direncanakan tayang di China pada Desember atau Januari 2024.

Melansir Variety, film ini sedang memasuki tahap pengulasan dari otoritas China. Kabarnya, import film luar harus melewati tahapan pengulasan sebelum ditayangkan ke publik.

Kabarnya, film ini disebut menjadi diskusi untuk diimport oleh Alibaba Pictures yang merupakan salah satu divisi dari perusahaan e-commerce Alibaba. Selain itu, Wanda Films sebagai salah satu jaringan bioskop terbesar di China juga berencana membawa film ini.

Wanda Films pernah bekerja sama dengan AMC Theaters, jaringan bioskop yang menjadi rumah produksi film The Eras Tour.

Perilisan ini bukan hanya penayangan reguler tapi juga ditayangkan dalam berbagai format seperti IMAX dan Dolby.

Sebuah poster The Eras Tour versi China sempat beredar di internet. Dalam poster itu, tertulis film ini akan tayang pada paruh pertama bulan Januari.

Selama bertahun-tahun, seluruh film luar yang diimpor ke China harus melewati proses pengulasan. Penayangannya juga memiliki konsep sistem bagi hasil dengan dengan badan usaha milik negara, sementara perusahaan importir menjadi pendukung.

Jika film The Eras Tour diizinkan tayang di bulan Desember, mungkin film ini akan bersaing dengan Wonka dan Aquaman 2 - dua film tentpole yang mengantongi izin penayangan. Mereka juga bersaing bersama sejumlah rilisan lokal.

Penggemar Taylor Swift juga terhitung besar di China di mana Swift disebut sebagai fenomena global. Hal ini terbukti ketika ia tampil dalam acara Alibaba di Shanghai.

Film The Eras Tour juga meraup 230 juta dolar AS dan menempatkan Taylor Swift sebagai musisi dengan penjualan film konser tersukses.