Preview Jerman U-17 vs Venezuela U-17: Peluang Terbuka Der Panzer Koleksi Poin Sempurna
JAKARTA - Jerman U-17 akan berjumpa Venezuela U-17 di matchday ketiga Grup F Piala Dunia U-17 2023. Pertemuan pada Sabtu, 18 November 2023 itu jadi peluang Der Panzer untuk mengoleksi poin sempurna.
Sebelumnya Jerman U-17 sukses mengalahkan Selandia Baru U-17 dengan skor 3-1 pada matchday kedua fase grup. Dari hasi itu Der Panzer berhasil menempati posisi teratas klasemen Grup F.
Der Panzer bertengger di puncak klasemen dengan koleksi enam poin dari dua pertandingan yang telah dijalani. Dengan status itu, Jerman U-17 dipastikan lolos ke babak 16 besar.
Bila berhasil kembali menang atas Venezuela U-17, Jerman U-17 menyelesaikan Grup F dengan perolehan poin sempurna, yakni sembilan angka. Untuk misi raihan sempurna itu mereka mesti tampil maksimal saat berlaga di Jakarta International Stadium (JIS).
Sementara di kubu lawan, Venezuela U-17 diprediksi tampil habis-habisan untuk memenangi pertandingan demi melangkah mulus ke 16 besar sekaligus merebut takhta Jerman U-17 di puncak klasemen.
Baca juga:
Saat ini, Venezuela U-17 bertengger di pos runner-up grup dengan empat poin dari hasil seri 2-2 kontra Meksiko U-17 dan menang melawan Selandia Baru U-17.
Sejatinya, Venezuela U-17 hanya membutuhkan hasil seri untuk menemani Jerman U-17 ke 16 besar. Jika demikian, perolehan poin mereka sudah tak bisa dikejar Meksiko U-17 yang saat ini ada di peringkat dengan satu poin.
Namun, misi menjungkalkan Jerman U-17 menjadi yang palin terlihat kini untuk membuktikan siapa yang terbaik di Grup F.
Tak heran, laga Jerman U-17 versus Venezuela U-17 tetap berlangsung sengit mengingat kedua tim juga sama-sama punya ambisi meraih tripoin.