Ganjar Pranowo Singgung Drakor: Demokrasi Sekarang Belum Baik-baik Saja
JAKARTA - Capres Ganjar Pranowo menyebut demokrasi di Indonesia saat ini tidak baik-baik saja. Demokrasi ditegaskan Ganjar yang berpasangan dengan Mahfud MD harus dijaga agar tetap lurus.
“Jadi kita mendapat nomor 3 pas sesuai sila ke 3 persatan Indonesia, kita satukan semua dalam proses politik menggembirakan,” kata Ganjar Pranowo, Selasa, 14 November.
“Tapi beberapa hari ini kita disuguhkan drakor yang sangat menarik. Drama drama itulah yang sebenarnya tidak boleh terjadi. Seharusnya kita memulai perayaan demokrasi melalui pemilu dan melihat situasi belakangan ini kami mendengarkan banyak pihak kita menangkap apa yang menjadi kegelisahan masyarakat,” kata Ganjar.
Kegelisahan sambung Ganjar disampaikan tokoh agama, guru bangsa, budayawan hingga aktivis mahasiswa.
“Demokrasi harus kita pastikan demokrasi bisa baik meskipun sekarang belum baik baik saja. Kami ini tenang semua, karena kami sangat yakin ada rakyat Indonesia bersama kami menjaga demokrasi di negeri ini,” kata Ganjar.
Soal drakor, sebelumnya Presiden Jokowi bicara soal kondisi politik saat ini jelang pencoblosan Pilpres 2024. Bagi Jokowi yang terjadi saat ini terlalu banyak drama politik.
Baca juga:
- Pekikkan Merdeka, Prabowo: Pemilu Curang Khianati Bangsa dan Rakyat Indonesia
- AMIN Ibaratkan Pemilu Seperti Tanding Sepak Bola: Kalau Wasit Curang Kita Laporkan ke FIFA
- Anies-Muhaimin Nomor Urut 1, Prabowo Gibran Nomor 2, Ganjar-Mahfud Nomor 3 di Pilpres 2024
- Prabowo Beri Salam Hormat ke Megawati di KPU
“Saya melihat akhir-akhir ini yang kita lihat adalah terlalu banyak dramanya, terlalu banyak drakornya, terlalu banyak sinetronnya, mestinya kan pertarungan gagasan, mestinya pertarungan ide, bukan pertarungan perasaan,” kata Jokowi dalam sambutan di HUT Golkar, Senin, 6 November.
“Kalau yang terjadi pertarungan perasaan repot semua kita, tidak usah saya teruskan karena nanti ke mana-mana,” kata Jokowi.