Menang Telak di Laga Uji Coba, Prancis Peringatkan Skotlandia

JAKARTA - Prancis memperingatkan Skotlandia lewat kemenangan telak 4-1 di laga uji coba yang digelar di Stadion Decathlon Arena-Stade Pierre-Mauroy, Rabu, 18 Oktober dini hari WIB.

Laga uji coba dari dua tim yang sudah lolos ke putaran final Euro 2024. Namun Skotlandia harus melakukan lebih banyak perbaikan agar tak menjadi penggembira di Jerman.  

Skotlandia sendiri memastikan lolos ke putaran final setelah menduduki peringkat dua Grup A. Mereka meraih tiket ke Jerman menyusul kemenangan 1-0 Spanyol atas Norwegia.

Hasil pertandingan itu menjadikan Norwegia sudah tak bisa mengejar poin Skotlandia yang memiliki poin 15 dan masih menyimpan dua laga terakhir. Sementara Norwegia sudah melakoni tujuh pertandingan dan hanya mendapatkan 10 poin.

Begitu pula Prancis yang bertarung di Grup B. Juara dunia dua kali ini bahkan tak pernah sekalipun kalah maupun imbang selama babak kualifikasi. Ini menjadikan Prancis meraih poin sempurna, 18, untuk mendapatkan tiket ke Jerman. Sementara satu tiket lagi diperebutkan Belanda dan Yunani.

Meski sudah memastikan lolos ke Jerman, namun Prancis tetap menurunkan skuat terbaik dalam uji coba melawan Skotlandia. Hasilnya, Prancis menghancurkan Skotlandia.

Kekalahan telak ini yang menjadi peringatan kepada tim asuhan Steve Clarke untuk melakukan pembenahan sebelum berlaga di Jerman.

Keberhasilan lolos ke putaran final tak menjamin Skotlandia bakal mudah menghadapi persaingan di Jerman. Pasalnya, mereka bersaing dengan tim-tim terbaik Eropa.

Dalam duel itu, Skotlandia memang melakukan start bagus. Mereka unggul lebih dulu saat Billy Gilmour mencetak gol di menit 11. Gelandang Brighton and Have Albion ini berhasil memanfaatkan kesalahan bek Eduardo Camavinga untuk membobol gawang tuan rumah.

Hanya saja, keunggulan Skotlandia tak bertahan lama. Berselang empat menit, Prancis sudah menyamakan skor melalui bek tengah Benjamin Pavard.

Bahkan Pavard berhasil mencetak gol kedua setelah menyambut assist Kylian Mbappe yang menjadikan Les Bleus unggul 2-1 di menit 25.

Prancis kian tak terbendung. Permainan menyerang mereka membuat Skotlandia selalu mendapat tekanan. Hasilnya, Prancis memperbesar keunggulan setelah Mbappe membobol gawang Liam Kelly dari titik penalti di menit 41.

Penalti diberikan setelah bek Liam Cooper menjatuhkan Mbappe di kotak terlarang yang kemudian dieksekusi bintang Paris Saint-Germain ini. Skor 3-1 untuk Perancis bertahan sampai akhir babak pertama.

Di babak kedua, Prancis tak menurunkan tempo permainan. Mereka tetal menekan Skotlandia dan berhasil memperbesar keunggulan di menit 70.

Gol Prancis dihasilkan pemain pengganti Kingsley Coman. Skor pun berubah 4-1 sekaligus menutup laga uji coba.